Para Taruna Tk III/Sermadatar Kecabangan Zeni, menerima mata kuliah Teknik Perancangan sebagai bekal dalam penugasan seorang Danton di jajaran satuan Zeni TNI AD. Guna mendukung kemampuan tersebut Taruna perlu memiliki kemampuan perancangan konstruksi yang dikhususkan Konstruksi Bangunan Gedung, Konstruksi Jalan dan Konstruksi Jembatan.

Katim Dosen Pengampu materi Teknik Perancangan yakni Mayor Czi Luluk Kristanto, S.T., M.T., memberikan materi teori dan praktik kepada para Taruna Tk. III/Sermadatar kecabangan Zeni sejumlah 45 orang. Materi disajikan sesuai kebutuhan terapan di lapangan menindaklanjuti akan kebutuhan penugasan satuan dalam mendukung peningkatan kualitas dan kuantitas suatu bangunan pertahanan di wilayah NKRI.

Melalui sistem komputerisasi, aplikasi-aplikasi teknik rancang diterapkan guna mendukung beberapa teknik perancangan struktur konstruksi bangunan. Pada struktur bangunan gedung, diterapkan rancangan struktur guna mendukung bangunan gedung militer serta guna mendukung kondisi darurat bencana sehingga Taruna sebagai calon Danton nantinya dapat berkontribusi secara cepat guna membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah penugasan.

Selain itu Taruna belajar menganalisa kerusakan jalan pedesaan sehingga mampu merancang perbaikan pondasi dan badan jalan agar fungsional jalan dapat lebih ditingkatkan baik untuk kepentingan aktivitas harian dan perekonomian warga maupun mendukung gerak maju pasukan kawan bila sewaktu-waktu dibutuhkan. Begitu pula pada perancangan konstruksi jembatan, Taruna menimba ilmu dan ketrampilan dalam meningkatkan kualitas dan kapasitas konstruksi jembatan bentang pendek hingga menengah sehingga memaksimalkan fungsional struktur jembatan yang ada, disamping teknik penerapan hasil rancangan pada pembuatan konstruksi jembatan di pedesaan.

Walaupun kegiatan dilaksanakan pada bulan Ramadhan, namun keseriusan dan semangat para Taruna dapat mewujudkan seluruh materi praktik sesuai dengan waktu yang tersedia dan tujuan pembelajaran. Hal ini berarti seluruh proses pembelajaran dapat diterima dengan baik dan dilaksanakan oleh Taruna Prodi Teknik Sipil Pertahanan khususnya kecabangan Zeni dengan harapan dapat sebagai bekal terapan dalam memimpin penugasan bersama para anggotanya.